Ujian Praktek Muhadatsah Asesmen Madrasah Berbasis Komputer MTs Pondok Pesantren Puteri Ummul Mukminin
Muhadatsah dapat kita katakan juga dengan kalam yang berarti “mengucapkan suara-suara bahasa Arab dengan benar menurut pakar bahasa itu.” Muhadatsah merupakan keterampilan berbahasa yang bisa digunkan dalam berkomunikasi untuk menyampaikan pikiran, gagasan kepada orang lain.
Jadi muhadatsah adalah percakapan antara dua orang atau lebih yang saling timbal balik. Banyak sekolah dan pondok yang menerapkan muhadatsah sebagai pembelajaran maharah kalam bagi siswanya.
Kita di Pesantren, kerap kali ditemukan kegiatan muhadatsah selain di ruang kelas sebagai latihan keterampilan berbicara atau berkomunikasi dalam Bahasa Arab. Kegiatan ini secara tidak langsung akan membiasakan para pelajar/santri dalam melafazkan kata-kata atau kalimat Bahasa Arab, bahkan seiring berjalannya kegiatan, akan terbentuk biah lughawiyyah yang baik untuk pelajar/santri.
Tujuan utama dari pembelajaran Bahasa Arab adalah pengembangan kemampuan peserta didik dalam menggunakan bahasa itu, baik lisan maupun tulisan. Kemampuan ini disebut keterampilan berbahasa (maharah al- Lughah), yaitu termasuk didalamnya kemahiran mendengar (al- kalam), kemahiran membaca (qiraah) dan kemahiran menulis (kitabah).