|

Santri Madrasah Aliyah Ummul Mukminin Aisyiyah Sulawesi Selatan Tampilkan Karya Indah dalam Praktek Imla’ dan Khat

Makassar – Santri Madrasah Aliyah Ummul Mukminin Aisyiyah Sulawesi Selatan berhasil menunjukkan kreativitas dan keterampilan luar biasa dalam praktek mata pelajaran Imla’ dan Khat. Kegiatan ini merupakan bagian dari pembelajaran yang diampuh oleh A. Syuhada, M.Pd., yang bertujuan untuk memperdalam kemampuan menulis huruf Arab dengan indah dan benar.

Dalam praktek kali ini, para santri menghasilkan berbagai karya seni tulisan Arab yang memukau. Setiap karya menunjukkan karakter unik dan dedikasi santri dalam mempelajari teknik penulisan khat, seperti khat Naskhi, Diwani, dan Tsulutsi. Karya-karya ini dipajang dalam sebuah pameran sederhana di lingkungan madrasah, dan akan di pamerkan pada event-event seperti hari HAB, peringatan hari santri dan event lainnya.

A. Syuhada, M.Pd., selaku pengampu mata pelajaran, menyampaikan apresiasi atas semangat dan kerja keras para santri. “Saya sangat bangga dengan apa yang telah dicapai oleh santri-santri kita. Tidak hanya menguasai teknik, mereka juga mampu mengekspresikan keindahan tulisan dalam karya-karya ini. Semoga ini menjadi motivasi untuk terus berkarya,” ujarnya.

Kegiatan praktek ini juga bertujuan untuk menanamkan kecintaan terhadap seni Islam, khususnya kaligrafi, sekaligus meningkatkan kemampuan santri dalam bidang imla’. Selain itu, acara ini menjadi momen penting untuk menampilkan hasil belajar yang telah mereka capai kepada khalayak.

Para santri berharap, hasil karya mereka dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi rekan-rekan lainnya untuk terus mengembangkan potensi, terutama dalam bidang seni Islami. “Kami senang bisa menghasilkan karya yang diapresiasi. Semoga ke depan, kami bisa terus belajar dan berkarya lebih baik lagi,” ujar salah satu santri.

Madrasah Aliyah Ummul Mukminin Aisyiyah Sulawesi Selatan terus berkomitmen untuk mendukung pengembangan potensi santri dalam berbagai bidang, termasuk seni dan budaya Islam. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan lahir generasi muda yang tidak hanya unggul dalam ilmu pengetahuan, tetapi juga memiliki apresiasi tinggi terhadap seni dan tradisi Islam.

Similar Posts